KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA KEMAMPUAN AKADEMIK BERBEDA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN BIOLOGI BERBASIS READING CONCEPT MAP THINK PAIR SHARE
Abstract
Keterampilan berpikir kritis sangat penting bagi siswa untuk dapat menganalisis informasi, membuat keputusan, dan memecahkan suatu masalah. Keterampilan tersebut dapat dilatihkan melalui model pembelajaran yang sesuai. Penelitan ini bertujuan untuk mengetahui keterampilan berpikir kritis pada siswa kemampuan akademik berbeda melalui model pembelajaran Reading-Concept Map-Think Pair Share (Remap-TPS). Penelitian ini merupakan penelitian quasi experiment dengan desain penelitian Non-equivalent Control Group Design. Partisipan penelitian adalah siswa kemampuan akademik atas dari SMAN 1 Batu dan siswa kemampuan akademik bawah dari SMA Muhammadiyah Batu dan SMA Islam Batu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; 1) siswa berkemampuan akademik tinggi dan rendah yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Remap-TPS memiliki keterampilan berpikir kritis lebih tinggi dari pada kelas Remap; 2) model pembelajaran Remap-TPS secara signifikan dapat membantu siswa untuk memiliki keterampilan berpikir kritis. Dengan demikian, model pembelajaran Remap TPS berpotensi meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa berkemampuan akademik berbeda.
Kata kunci: berpikir kritis,ÃÂ akademik berbeda,ÃÂ remap-TPS