Pengaruh Permainan Estafet Bola Terhadap Kemampuan Fisik Motorik Anak Kelompok B di TK As-Sunnah Desa Jurang Jaler Kecamatan Praya Tengah

Authors

Risma Septiana , I Made Suwasa Astawa , Fahruddin

DOI:

10.29303/jmp.v5i1.8656

Published:

2025-02-28

Issue:

Vol. 5 No. 1 (2025): Februari

Articles

Downloads

How to Cite

Septiana, R., Astawa, I. M. S., & Fahruddin. (2025). Pengaruh Permainan Estafet Bola Terhadap Kemampuan Fisik Motorik Anak Kelompok B di TK As-Sunnah Desa Jurang Jaler Kecamatan Praya Tengah. Jurnal Mutiara Pendidikan, 5(1), 371–377. https://doi.org/10.29303/jmp.v5i1.8656

Downloads

Download data is not yet available.

Metrics

Metrics Loading ...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan pengaruh permainan estafet bola terhadap perkembangan fisik motorik pada anak kelompok B. Jenis penelitian yang digunakan eksperimen, metode kuantitatif, pendekatan one group pretest-posttest desig. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik Sampling Jenuh yakni menggunakan sampel 15 anak kelompok B. Teknik pengumpulan data berupa observasi, dokumentasi dan data dianalisis menggunakan paired samples test. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan ada perbedaan perkembangan fisik motorik antara sebelum perlakuan permainan estafet bola dengan setelah perlakuan permainan estafet bola. Perkembangan fisik mototrik anak setelah perlakuan permainan estafet bola lebih tinggi dari pada sebelumnya, ini dibuktikan dengan rata-rata hasil pre-test perkembangan fisik motorik 43,07 dan rata-rata hasil post-test perkembangan fisik motorik 70,73. Pengujian hipotesis menggunakan uji t berbantuan aplikasi SPSS 25 For Windows memperoleh nilai thitung 2,768 > ttabel 2160, artinya, Ho (Hipotesis Nol) ditolak dan Ha (Hipotesis Alternatif) diterima. Maka, dapat disimpulkan, bahwa terdapat pengaruh perlakuan permainan estafet bola terhadap perkembangan fisik motorik anak kelompok B di TK As-Sunnah Desa Jurang Jaler, Kecamatan Praya Tengah. Dengan demikian, guru dapat menerapkan permainan estafet bola sebagai alternatif dalam melakukan kegiatan pembelajaran kepada anak kelompok B (usia 5-6 tahun) pada aspek kemampuan fisik motorik.

License

Copyright (c) 2025 Risma Septiana, I Made Suwasa Astawa, Fahruddin

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Penulis yang menerbitkan Jurnal PAUD Unram setuju dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Penulis memiliki hak cipta dan memberikan hak jurnal untuk publikasi pertama dengan karya yang dilisensikan secara bersamaan di bawah Lisensi Internasional Creative Commons Attribution License 4.0 (Lisensi CC-BY). Lisensi ini memungkinkan penulis untuk menggunakan semua artikel, kumpulan data, grafik, dan lampiran dalam aplikasi penambangan data, mesin pencari, situs web, blog, dan platform lain dengan memberikan referensi yang sesuai. Jurnal memungkinkan penulis untuk memegang hak cipta tanpa batasan dan akan mempertahankan hak penerbitan tanpa batasan.
  2. Penulis dapat membuat pengaturan kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif dari versi jurnal yang diterbitkan dari karya tersebut (misalnya, mempostingnya ke penyimpanan institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan atas publikasi awalnya di Jurnal Mutiara Pendidikan.
  3. Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting karya mereka secara online (misalnya, di repositori institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses pengiriman, karena hal itu dapat mengarah pada pertukaran yang produktif, serta kutipan yang lebih awal dan lebih besar dari karya yang diterbitkan (Lihat The Pengaruh Akses Terbuka).

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 > >>