PELATIHAN PENGEMBANGAN MATERI AJAR BERBASIS TEKS BAGI GURU-GURU BAHASA INDONESIA ALUMNI PBSI FKIP UNRAM DI KABUPATEN LOMBOK BARAT
Authors
Syaiful Musaddat , Siti Rohana Hariana Intiana , Imam Suryadi , Suyanu SuyanuPublished:
2018-11-12Issue:
Vol. 1 No. 2 (2018): AgustusArticles
Downloads
How to Cite
Metrics
Abstract
Pelatihan untuk pengabdian kepada masyarakat ini berjudul ââ¬ÅPelatihan Pengembangan Materi Ajar Berbasis Teks bagi Guru-guru Bahasa Indonesia Alumni PBSI FKIP Unram di Kabupaten Lombok Barat.ââ¬Â Pelatihan ini merupakan salah satu usaha tim Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Mataram, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia untuk membantu meningkatkan kualitas dan profesionalisme guru-guru, khususnya guru-guru alumni PBSI FKIP Unram yang berada di Kabupaten Lombok Barat. Tujuan pengabdian ini adalah: (1) untuk memberikan pengetahuan kepada peserta tentang kriteria pemilihan materi ajar yang baik; (2) untuk memberikan keterampilan kepada peserta dalam memilih bahan ajar yang sesuai kebutuhan dan kondisi tempatnya mengajar terutama materi ajar berbasis teks; dan (3) untuk memberikan keterampilan kepada peserta dalam mengembangkan bahan ajar yang sesuai kebutuhan dan tempatnya mengajar terutama materi ajar berbasis teks. Materi disampaikan dengan metode ceramah, tanya jawab, dan penugasan/latihan memilih dan mengembangkan bahan ajar berbasis kebutuhan. Adapun materi yang diberikan adalah: (1) Hakikat Pemilihan dan Pengembangan Materi Ajar Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia; (2) Pemilihan Materi Ajar Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia; dan (3) Pengembangan Materi Ajar Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia. Hasil pelatihan menunjukkan bahwa para guru BSI se-Kabupaten Lombok Barat memberikan sambutan positif terhadap materi yang diberikan. Hal ini terlihat dari antosiasme dan partisipasi aktif mereka terhadap materi dan tugas-tugas yang diberikan. Berdasarkan tahapan-tahapan pelaksanaan kegiatan yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa kegiatan pengabdian ini cukup berhasil. Hal ini terbukti dari kualitas hasil kegiatan berupa materi ajar berbasis teks yang dipilih dan dikembangkan oleh peserta. Semua guru BSI di Kabupaten Lombok Barat, yang menjadi peserta berhasil memilih dan mengembangkan materi ajar berbasis teks yang sesuai dengan kebutuhannya. Peserta yang mengikuti kegiatan sampai akhir adalah 20 orang. Jumlah hasil analisis materi ajar yang berhasil dipilih dan dikembangkan oleh peserta adalah 6 karena pada latihan terakhir peseta dikelompokkan menjadi 6 kelompok. Dalam hal ini, semua kelompok berhasil menyelesaikan tugasnya. Bahkan terdapat empat kelompok peserta yang dapat menulis sendiri materi ajar berbasis teks yang dibutuhkan. Meskipun demikian, juga masih terdapat kekurangan pada beberapa komponen teks yang dipilih dan dikembangkan. Terutama terkait dengan aspek struktur teks yang dikembangkan. Dalam hal ini, kelengkapan dan kualitas isi masing-masing struktur teks yang masih belum maksimal.References
Aqib, Z. 2013. Menjadi Penulis Buku Profesional. Bandung: Yrama Widya.
BSNP. 2007. Buletin BSNP (Media Komunikasi dan Dialog Standar Pendidikan). Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.
Dakir. 2004. Perencanaan dan Pengembangan Kurikulum. Jakarta: Rineka Cipta
Haeruddin, dkk. 2007. Pembelajaran Bahasa Indonesia. Jakarta: Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Depdiknas.
Mulyasa, E. 2006. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Muslich, M. 2008. KTSP, Dasar Pemahaman dan Pengembangan. Jakarta: Bumi Aksara.
Nababan, Sri Utami Subyakto. 1993. Metodologi Pengajaran Bahasa. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
Rusyana, Y. dkk. 1982. Penuntun Pengajaran Sastra di Sekolah Dasar. Bandung: Pelita Masa.
Susanti, D. 2011. Telaah Buku Teks Bahasa Indonesia. Lampung. Makalah Online. Diakses tanggal 20 Agustus 2016.
Supriyadi, dkk. 1992. Materi Pokok Penddidikan Bahasa Indonesia 2. Jakarta: Depdikbud, Proyek Pembinaan Tenaga Kependidikan Dikti.
Tarigan, H.G. 1986. Telaah Buku Teks Bahasa Indonesia. Bandung: Angkasa.
Tomlinson, B.1999. Materials Development in Language Teaching. Cambridge: CPU
Zuchdi, Darmiati & Budiasih. 1997. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia di Kelas Rendah. Jakarta: Depdikbud
License
Penulis yang menerbitkan Jurnal Pendidikan dan Pengembangan (JPPM) setuju dengan ketentuan sebagai berikut:
- Penulis memiliki hak cipta dan memberikan hak jurnal untuk publikasi pertama dengan karya yang dilisensikan secara bersamaan di bawahÃÂ Lisensi Internasional Creative Commons Attribution-ShareAlike License 4.0 (Lisensi CC-BY-SA). Lisensi ini memungkinkan penulis untuk menggunakan semua artikel, kumpulan data, grafik, dan lampiran dalam aplikasi penambangan data, mesin pencari, situs web, blog, dan platform lain dengan memberikan referensi yang sesuai. Jurnal memungkinkan penulis untuk memegang hak cipta tanpa batasan dan akan mempertahankan hak penerbitan tanpa batasan.
- Penulis dapat membuat pengaturan kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif dari versi jurnal yang diterbitkan dari karya tersebut (misalnya, mempostingnya ke penyimpanan institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan atas publikasi awalnya diÃÂ Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat (JPPM).
- Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting karya mereka secara online (misalnya, di repositori institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses pengiriman, karena hal itu dapat mengarah pada pertukaran yang produktif, serta kutipan yang lebih awal dan lebih besar dari karya yang diterbitkan (Lihat The Pengaruh Akses Terbuka).